Besarnya Manfaat Hadirnya PT TAS di Nambo, Pekerja 95 Persen Masyarakat Lingkar Tambang

Kendari1085 Dilihat

KENDARI, KABARTERKINISULTRA.COM – PT Tiara Abadi Sentosa (TAS) yang beralamatkan di Kelurahan Tondonggeu, Kecamatan Nambo, Kota Kendari menunjukkan komitmen pemberdayaan terhadap masyarakat sekitar perusahaan.

Humas PT TAS, Hendra mengatakan pihaknya mempekerjakan 95 Persen masyarakat sekitar di perusahaan.

BACA JUGA :  Soal Dugaan Bantuan UMKM Fiktif, Kejati Diminta Periksa Eks Kepala Kantor BI Sultra

“Kami pekerjakan masyarakat sekitar perusahaan yang berada Kelurahan Sambuli dan Tondonggeu sebanyak 80 karyawan,” katanya.

Lanjutnya bahwa komitmen ini telah dilaksanakan sejak awal perusahaan berdiri.

“Ini komitmen kami sejak awal, dan akan terus kami laksanakan, bagaimana kami memberdayakan masyarakat sekitar,” ungkapnya.

BACA JUGA :  Disnaker Kendari Sebut Meski Swalayan MGM Bayar Hak Karyawan, Tetapi Tidak Mengenyampingkan Sanksi

Pihaknya juga berkomitmen akan kesejahteraan para pekerja.

“Jadi karyawan kami gaji UMR, jaminan kesehatan kami bayarkan dan memang itu tanggung jawab perusahaan terhadap karyawan,” pungkasnya.

 

Editor: Anugerah

Komentar